Tidak bisa dinafikkan lagi bahwa jumlah visitor sangat menentukan kesuksesan sebuah website.
Banyak sekali cara yang dilakukan untuk membuat kunjungan tersebut, terutama dengan promosi web kita melalui jasa iklan, sharing ke sosial media ataupun blogwalking yang sangat melelahkan
Selain itu, juga ada cara yang lebih mudah untuk dilakukan, yaitu mendesain website yang SEO Friendly.
Dengan trik SEO (Search engine optimization), sebuah website akan lebih mudah muncul dihalaman pertama mesin pencari (search engine) seperti google, bing, dll. Perhatikan juga Dasar SEO Website
Hal ini tentunya berdampak saat pengguna internet sedang melakukan pencarian dengan memasukan sebuah kata kunci (keyword), mesin pencari tersebut akan langsung merekomendasikan website kita tersebut. Alhasil dengan cara mudah buat website yang SEO Friendly dapat meningkatkan jumlah kunjungan ke website kita lebih cepat. Lalu, bagaimana cara mudah buat website yang SEO Friendly tersebut?
Ada beberapa trik yang biasanya sering dilakukan oleh pemilik website atau blog. Biasanya mengenai konten, keyword, dan desain dari website tersebut. Selain juga menyematkan kode pada HTML template-nya (On Page SEO).
Berikut ini ada lima trik yang mudah dicoba untuk membuat sebuah web yang SEO friendly.
- Gunakan konten berkualitas
Konten yang berkualitas adalah yang sesuai dengan topik dan keyword yang digunakan sehingga akan memudahkan mesin pencari menemukan website tersebut. Jadi, jangan sekalipun memposting konten yang kualitasnya tidak bagus.
- Tingkat keyword density pada artikel
Artikel yang memiliki kepadatan kata kunci pada kontekstualnya, biasanya akan menjadi prioritas menin pencari. Selain itu, pastikan juga artikel yang diupload cukup panjang, minimal 500 karakter atau lebih. Tentunya dengan tetap menjaga keorisinal artikel itu.
- Manfaatkan tag header
Mesin pencari diketahui lebih cenderung menyukai konten artikel yang memiliki tag header pada sebuah website. Apalagi jika tag header itu juga termuat pada paragraf pertama dan kedua artikel tersebut. Selain itu juga gunakan tag header yang banyak dicari.
- Gunakan sitemaps
Pemanfaat fitur sitemaps pada sebuah website akan memudahkan mesin pencari dalam mengindeks website kita, sehingga mesin pencari akan tahu konten yang harus diindex. Bahkan di website yang menggunakan CMS Wordpress ataupun blogger juga telah disediakan plugin yang berfungsi seperti sitemaps tersebut.
Lihat yang ini juga : Belajar SEO Internet Marketing
- Desain yang responsive
Cara mudah buat website yang SEO friendly adalah dengan membuat design atau template yang mudah diakses dari beberapa platform sekaligus. Dengan demikian, pengunjung tidak hanya terbatas pada pengguna laptop/desktop saja.
itulah cara dan trik mudah membuat website yang SEO friendly.